Kamis, 30 Juni 2011

cara dan aturan berolahraga yang baik dan benar untuk kesehatan

Aturan Berolahraga yang baik dan benar

Agan dan sista pada tahu ga aktivitas fisik yang dilakukan secara sistematis dan berulang-ulang, itulah yang disebut olahraga. Tujuannya, mendapatkan kebugaran jasmani. Karenanya, diperlukan persyaratan khusus. Yuk kita lihat apa saja sih, syaratnya.


Quote:
ATURAN UMUM

Spoiler for


* Lokasi latihan harus aman. Untuk renang, pastikan airnya tidak tercemar atau kotor.

* Waktu latihan: pagi (05.30–07.30) atau sore (16.00–18.00) karena pada saat itu sinar matahari banyak mengandung sinar ultra Violet yang mengandung vitamin D dan baik untuk tulang.

* Lakukan pemanasan sebelum berolahraga (termasuk renang), bisa dengan berjalan kaki lambat atau jalan di tempat dengan kecepatan yang makin meningkat sampai tubuh terasa hangat.

* Usai berolahraga, jangan langsung mandi, tunggu hingga suhu tubuh kembali/mendekati suhu normal. Bila tak ingin terlalu lama menunggu, gunakan air hangat untuk mandi.

BUSANA
Spoiler for


* Pakaian olahraga dari bahan yang dapat menyerap keringat, tidak terlalu sempit/longgar, dan terjamin sirkulasi yang baik untuk mencegah terjadinya peningkatan suhu tubuh.

* Untuk olahraga di lapangan sebaiknya tidak menggunakan pakaian senam yang ketat karena akan mengundang perhatian orang lain dan mengganggu perasaan kurang nyaman waktu berolahraga.

* Gunakan bra dengan ukuran dan bentuk pas agar tak menimbulkan guncangan yang berlebih dan tetap nyaman.

SEPATU
Spoiler for


* Sesuaikan dengan jenis olahraganya. Misal, untuk jalan kaki, pilih sepatu dengan kelenturan yang lebih baik dari sepatu tenis.

* Sol sepatu tidak terlalu tinggi/rendah karena akan mengganggu kestabilan sewaktu berjalan.

* Memiliki lekukan di bagian belakang atas dari sepatu untuk menyangga otot archilles (otot/tendo di bagian belakang pergelangan kaki) dan mengurangi tekanan pada tendo archilles.

* Ada pelindung pergelangan kaki (ankle collar) yang terbuat dari bahan lunak dan melingkari pergelangan kaki agar tidak lecet.

* Lidah sepatu yang tipis sebagai pelindung dari gesekan akibat tali sepatu.

* Kotak jari kaki (toe box) yaitu bagian ujung depan dari sepatu sebagai tempat jari-jari kaki, harus tidak sempit/longgar. Kalau sempit akan menimbulkan nyeri sewaktu berjalan, sebaliknya jika longgar menyebabkan lecet karena bergeser-geser dengan sepatu.

* Sol bagian dalam (yang berhubungan dengan telapak kaki) sesuai dengan bentuk telapak kaki agar sewaktu menapak tidak mengganggu posisi tubuh.

* Sol bagian luar (yang berhubungan dengan permukaan tanah/lantai/ landasan) memiliki permukaan kasar/beralur sehingga dapat memegang permukaan landasan atau mempunyai daya cengkeram yang baik/tidak licin.

* Sol bagian tengah di antara sol bagian dalam dan luar berfungsi sebagai peredam benturan sewaktu berjalan, biasanya ada bantalannya yang terbuat dari bahan-bahan peredam atau bahan yang berongga udara.

* Memiliki hak sepatu (heel) yang berfungsi menjaga kestabilan saat berjalan.

* Memiliki tempat tali sepatu yang berfungsi sebagai pembagi tekanan saat berjalan.

* Memiliki reflektor yang berfungsi memantulkan cahaya saat berlatih di waktu malam atau pagi hari sebelum matahari terbit agar terhindar dari kecelakaan akibat tak terlihat oleh pengendara motor/mobil.


ATURAN BERDASARKAN JENIS OLAHRAGA


1. JALAN KAKI, JOGGING DAN LARI
Spoiler for


* Bagi pemula dianjurkan memilih jalan kaki karena tubuh harus beradaptasi dengan perubahan akibat olahraga. Bila mampu dapat ditingkatkan bertahap menjadi jogging atau bahkan lari.

* Gunakan sepatu olahraga agar terhindar dari benda-benda tajam.

* Jangan membawa beban/dumbel saat berlatih karena mengakibatkan posisi lengan tidak stabil dan bahkan akan mencederai pergelangan tangan.

* Usia lanjut tak dianjurkan memilih olahraga lari karena kekuatan otot dan keseimbangan tubuhnya sudah menurun.


2. RENANG
Spoiler for


* Pakai tabir surya bila berenang di siang hari.

* Pakai kacamata renang untuk menghindari iritasi mata dan pandangan jadi jelas.

* Kenakan topi renang supaya suhu tubuh tidak banyak terganggu dengan suhu air kolam mengingat pusat pengatur tubuh ada di kepala. Selain mengurangi gesekan dengan air yang akan mengurangi kecepatan laju waktu berenang.

* Siram tubuh dengan air yang suhunya sama dengan air kolam renang, dari bagian kaki ke atas pelan-pelan atau masuk ke kolam renang secara bertahap agar tubuh beradaptasi dengan suhu air kolam.


3. AEROBIK
Spoiler for


* Bila dilakukan di usia ± 40 tahun, dianjurkan tidak melakukan loncatan-loncatan.

* Irama ketukan tidak terlalu cepat.

* Kenakan sepatu khusus aerobik (ringan, lentur, dan bantalannya empuk).

* Ruangan cukup luas dan tidak terlalu panas (20-22°C) atau mempunyai ventilasi udara yang mengalir.

* Memiliki kaca ruangan yang luas untuk mengoreksi gerakan.


4. FITNESS
Spoiler for


* Bagi pemula, mulailah dengan beban yang paling ringan lalu meningkat secara bertahap.

* Buang napas saat mengangkat/menarik/mendorong.

* Posisi tulang punggung harus tegak.

* Lama latihan tanpa henti antara 20-30 menit.

* Pemilihan program latihan harus berdasarkan status kesehatan/kondisi kebugaran jasmani, usia, pilihan/peminatan dan tujuan individu.

* Takaran latihan menurut ACSM (American College of Sport Medicine) adalah 3-5 kali seminggu dengan intensitas latihan antara 60-85% denyut nadi maksimal (DNM). Rumus DNM = 220-umur. Bila Anda berumur 30 tahun, maka DNM Anda (100%) adalah 220–30 = 190 kali denyutan per menit. Sedangkan intensitas yang Anda butuhkan adalah 60-85%-nya saja untuk jadi bugar, yaitu: 60% dari 190 kali denyutan/menit = 114 denyutan/menit atau 80% dari 190 kali denyutan/menit = 152 denyutan/menit. Tentunya untuk pemula yang 60%. Cara menghitungnya dengan meraba nadi pada pergelangan tangan kanan/kiri bagian dalam (pada bagian kulit tangan yang lebih putih) sejajar dengan jempol, atau pada leher kanan/kiri dibawah rahang bagian belakang.

selamat mencoba agan dan sista semuanya semoga bermanfaat

Manfaat Ketawa Buat Kesehatan dan Fisik

Jakarta - Tertawa merupakan kunci untuk mendapatkan hidup yang bahagia serta fisik yang kuat. Tidak hanya itu, tertawa juga mempu meningkatkan kesehatan jantung Anda.

"Saya pikir yang paling baik dari tertawa adalah meningkatkanya rasa humor," ujar Lynda Tourloukis, seorang ahli kesehatan di Illinois.

Seperti yang dikutip dari everydayhealth, manfaat tertawa sangatlah banyak dan hampir semuanya berpengaruh positif terhadap kesehatan tubuh dan emosional. Berikut adalah manfaat tertawa menurut para pakar.

1. Manfaat untuk kesehatan mental
Sebuah studi mengatakan bahwa manfaat dari rasa humor dan tertawa yaitu mempu meminimalisir pikiran negatif dalam kehidupan yang menyebabkan depresi. Tidak hanya itu, tertawa dapat mengurangi rasa kesepian dan membuat seseorang berpikir lebih positif terhadap diri mereka sendiri.

2. Manfaat untuk kesehatan fisik
Seperti yang sudah diberitakan pada (artikel sebelumnya mengenai lima manfaat tertawa), orang yang tertawa cenderung berada dalam kondisi fisik yang baik dan sehat. Tertawa juga merupakan salah satu terapi pelengkap yang digunakan untuk pasien pengidap kanker. Sebuah studi juga menunjukkan bahwa manfaat dari tertawa adalah adanya peningkatan kualitas hidup.

3. Manfaat untuk kesehatan jantung
Tertawa ternyata dapat meningkatkan kesehatan jantung. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa ketika Anda tertawa, ada peningkatan aliran darah yang kaya akan oksigen ke dalam tubuh. Hal ini dikarenakan adanya pelepasan endorfin, yang membuat perasaan negatif dan stres menghilang. Anda bisa membantu menyehatkan jantung dengan melakukan kegiatan yang dapat meningkatkan endorfin seperti,
mendengarkan musik yang disukai, olahraga dan juga tertawa.

Rabu, 29 Juni 2011

Informasi kesehatan 10 macam gangguan tidur




10 Macam Gangguan Tidur yang Menakutkan. Tidur seharusnya menjadi waktu istirahat yang damai dan rileks. Tapi bagi sebagian orang yang mengalami gangguan tidur, tidur bisa menjadi hal yang menakutkan. Apa saja gangguan tidur yang menakutkan?

Berikut 10 macam gangguan tidur yang dianggap menakutkan:

1. Gangguan mimpi buruk

Orang dengan gangguan mimpi buruk sering terbangun dengan keringat dingin dan kenangan buruk dalam mimpi yang mengerikan. Hal ini juga akan mengganggu kualitas hidupnya. Karena sebagian dari mereka mungkin takut untuk tidur.

Stres dan kurang tidur adalah memicu utama mimpi buruk. Menurut American Sleep Association (ASA) beberapa obat juga dapat memicu mimpi buruk. Pada kasus yang berat, konseling atau obat penenang mungkin diperlukan untuk meredakan kecemasan yang mendasari mimpi buruk.

2. Tidur sambil berjalan (sleepwalking)

Sekitar 15 persen orang dewasa kadang-kadang terbangun dan berjalan seenaknya di sekitar rumah masih dalam keadaan tidur. Pada anak-anak, jumlahnya bahkan lebih tinggi.

Sleepwalking bisa dipicu oleh stres, tidur tidak nyenyak, dan genetika. Orang yang tidur sambil berjalan dapat melakukan apa saja. Mereka mengerti arah, dapat memindahkan perabot atau membuka pintu.

Sebuah studi yang dipublikasikan pada tahun 2003 dalam jurnal Molecular Psychiatry, menemukan bahwa 19 persen orang dewasa yang berjalan dalam tidur terluka saat melakukan serangan malam mereka.

Jatuh merupakan bahaya terbesar, jadi jika Anda punya kebiasaan mengigau dan berjalan saat tidur, para ahli menyarankan Anda memindahkan kabel listrik dan jauhkan tempat tidur dari tangga.

3. Teror malam

Berteriak, meronta-ronta, panik, dan mondar-mandir adalah gejala orang yang mengalami teror malam.

Tidak seperi mimpi buruk yang terjadi selama tidur, teror malam terjadi biasanya terjadi di awal malam. Hal ini biasanya terjadi pada anak-anak. Orang yang mengalami teror malam tiba-tiba akan duduk tegak, mata terbuka, meskipun sebenarnya mereka tak melakukan pendangan.

Penyebab pastinya belum diketahui. Tapi demam, tidur tidak teratur dan stres dapat memicu teror malam. Untungnya menurutnya ASA, teror malam akan berkurang seiring usia.

4. Halusinasi mengantuk

Kita biasa melihat hal-hal aneh dalam mimpi. Tapi bagaimana jika kita melihatnya saat sedang tidak bermimpi? Ini disebut dengan hypnagogic hallucination yang terjadi selama transisi dari bangun tidur.

Orang yang mengalami hypnagogic hallucination biasanya mendengar suara-suara atau melihat hal-hal aneh di kamar mereka.

5. Sindrom kepala meledak (exploding head syndrome)

Sindrom kepala meledak tidak benar-benar meledakkan kepala. Gangguan ini terjadi selama tidur nyenyak, ketika orang tiba-tiba bangun dengan terkejut oleh suara keras dan tajam.

Tidak ada rasa sakit atau bahaya yang terjadi pada sindrom ini. Penyebab pasti sindrom kepala meledak pun belum diketahui, tapi diyakini hal ini terkait dengan penyakit serius.

6. Kelumpuhan tidur (sleep paralysis)

Selama tidur, aktivitas dan otot-otot tubuh menjadi tidak bergerak. Ini kelumpuhan sementara, meskipun kadang-kadang kelumpuhan tetap ada bahkan setelah orang terbangun.

Biasanya kelumpuhan tidur diikuti dengan halusinasi. Orang yang mengalami kelumpuhan tidur merasa dihancurkan dan tercekik.

7. Perilaku gangguan REM (rapid-eye-movement atau gerak bola mata cepat)

Gangguan perilaku tidur REM terjadi paling sering pada orang dewasa yang lebih tua, dan dapat merupakan gejala penyakit Parkinson, gangguan neurologis degeneratif.

8. Gangguan tidur yang berhubungan dengan makanan

Orang dengan gangguan ini akan makan pada saat malam hari. Biasanya orang yang mengalami ini akan kehilangan sedikit memori di keesokan harinya. Beberapa kasus cukup membahayakan, karena mereka bisa saja menggunakan pisau atau menyalakan kompor.

9. Seksomnia

Seksomnia atau Sexual Behaviour in Sleep (SBS) adalah kebiasaan seksual yang terjadi ketika seseorang sedang tidur. Seksomnia dapat mengganggu (erangan seksual yang keras), berbahaya (masturbasi merugikan) atau bahkan kriminal (kekerasan seksual atau pemerkosaan).

10. Insomnia

Insomnia adalah kesulitan atau ketidakmampuan untuk tidur nyenyak. Hal ini dapat menyebabkan iritasi dan kurangnya konsentrasi pada siang hari, dan jangka panjang kurang tidur dapat benar-benar berbahaya.

Cara Pembuatan Minuman Kesehatan Sirup Cemerlang dan Cendol Lidah Buaya.




Cara Pembuatan Minuman Kesehatan Sirup Cemerlang dan Cendol Lidah Buaya.
Sirup Cemerlang terbuat dari Temulawak, pegagan, jahe, gula pasir, jeruk nipis, pandan, sereh dapur, kayu manis dan garam secukupnya. Cara pembuatan:
• Temulawak dan jahe diikupas kemudian dicuci sampai bersih
• Setelah dicuci masing-masing dipotong-potong kemudian diblender
• Untuk temulawak pengencerannya 1:6 dan jahe 1:5 dan setelah diencerkan diendapkan min 4 jam agar patinya mengendap
• Siapkan panci dan masukkan simplisia daun pegagan dengan perbandingan 1:4 kemudian dimasak hingga tinggal separoh kemudian disaring dan diendapkan
• Selanjutnya siapkan panci kembali masukkan filtrat/sari temulawak, sari jahe dan sari pegagan dengan perbandingan 2:1:1, kemudian tambahkan gula sebanyak 60%, jeruk nipis, daun pandan, sereh dapur dan secukupnya atau sesuai dengan selera
• Hidupkan kompor kemudian naikkan panci tersebut lalu dimasak sambil diaduk sekali-sekali
Setelah mendidih selama ±20 menit angkat kemudian disaring menggunakan kain saring dan siap untuk diminum
• Jika ingin dikemas harus menggunakan botol yang bersih dan steril
• Minuman temulawak cemerlang siap untuk diminum dan lebih segar lagi jika waktu minum dicampur dengan es
Sedangkan untuk membuat Cendol lidah buaya diperlukan bahan bahan yaitu daun lidah buaya, garam dapur, kapur, gula pasir, jeruk nipis, dan pandan. Pembuatan dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut :
• Daun lidah buaya dicuci bersih kemudian dikupas
• Setelah dikupas dipotong kecil-kecil berbentuk kotak lalu direndam didalam larutan garam sambil diremas-remas sehingga bebas dari lendir
• Selanjutnya dicuci sampai bersih kemudian direndam dalam larutan kapur selama satu malam
• Keesokan harinya daging lidah buaya hasil dari perendaman dicuci kembali sampai bersih sehingga diperoleh lidah buaya yang agak kenyal
• Selanjutnya siapkan air dipanci kemudian dimasak sambil ditambahkan gula, pandan dan garam secukupnya
• Setelah mendidih angkat kemudian masukkan daging lidah buaya dan tambahkan jeruk nipis supaya rasanya lebih segar
• Cendol lidah buaya siap untuk diminum dan alangkah enaknya jika waktu minum ditambahkan es sehingga rasanya lebih segar dan enak.

Selasa, 28 Juni 2011

Arti KODE dan Bahaya Kesehatan Kemasan Plastik

Setiap kali Anda membeli benda atau barang yang terbuat dari plastic, di pastikan akan ada Kode yang tertera, biasanya Kode ini di letakkan di bagian bawah benda/barang tersebut,namun tahukan anda bahwa Kode itu mempunyai penting bagi kesehatan kita ? atau bagi lingkungan sekitar kita ?
Karena melalui kode kode tersebutlah, kita bisa tahu apakah plastik tersebut aman atau berbahaya bagi kesehatan bila kita gunakan. Kode ini berbentuk seperti segitiga dengan tanda panah dan ada tulisan/kode di bawahnya. Dari tulisan itulah kita tahu jenis plastik yang kita gunakan.
Anda ingin tahu Kode kodenya ? di bawah ini 7 kode yang harus anda ketahui:
Quote:
Quote:
1. PETE atau PET ( Polyethylene Terephthalate)
Biasa di pakai untuk botol plastik yang jernih/transparan/tembus pandang seperti botol air mineral, botol jus, dan hamper semua botol minuman lainnya. Botol botol dengan bahan berkode #1 dan #2 direkomendasikan hanya untuk sekali pakai.Jangan pakai untuk air hangat apalagi panas.Buang botol yang sudah lama atau terlihat baret baret.
Quote:
Quote:
2. HDPE ( High Density Polyethilene)
Biasa di pakai untuk botol susu yang berwarna putih susu.Sama seperti kode #1 PET, #2 juga di rekomendasikan hanya untuk sekali pemakaian.
Quote:
Quote:
3. V atau PVC ( Polyvinyl Chloride)
Adalah plastik yang paling sulit di daur ulang. Plastik ini bias di temukan pada plastic pembungkus (cling wrap), dan botol botol. Kandungan dari PVC yaitu DEHA yang terdapat pada plastik pembungkus dapat bocor dan masuk ke makanan berminyak bila di panaskan. PVC berpotensi berbahaya untuk ginjal, hati dan berat badan.
Quote:
Quote:
4. LDPE (Low Density Polyethylene)
Biasa di pakai untuk tempat makanan dan botol botol yang lembek.Barang barang dengan kode #4 dapat di daur ulang dan baik untuk barang-barang yag memerlukan fleksibilitas tetapi kuat.Barang dengan #4 bisa di ilang tidak dapat di hancurkan tetapi tetap baik untuk tempat makanan.
Quote:
Quote:
5. PP ( Polypropylene)
Adalah pilihan terbaik untuk bahan plastik terutama untuk yang berhubungan dengan makanan dan minuman seperti tempat menyimpan makanan, botol minuman dan terpenting botol minum untuk bayi.Karakteristik adalah biasanya botol transparan yang tidak jernih atau berawan. CARI SIMBOL INI BIL A MEMBELI BARANG BERBAHAN PLASTIK.
Quote:
Quote:
6. PS ( Polystyrene)
Biasa dipakai sebagai bahan tempat makan Styrofoam,tempat minum sekali pakai, dll.Bahan Polystyrene bias membocorkan bahan styrene ke dalam makanan ketikan makanan tersebut bersentuhan.Bahan styrene berbahaya untuk otak dan system syaraf. Selain tempat makanan, styrene juga bisa di dapatkan dari asap rokok, asap kendaraan dan bahan konstruksi gedung.Bahan ini harus di hindari dan banyak Negara bagian di Amerika sudah melarang pemakaian tempat makanan berbahan Styrofoam termasuk China.
Quote:
Quote:
7. OTHER ( biasanya Polycarbonate)
Bisa di dapatkan di tempat makanan dan minuman seperti botol minum olahraga. Polycarbonate bisa mengeluarkan bahan utamanya yaitu Bisphenol-A ke dalam makanan dan minuman yang berpotensi merusak system hormon. HIndari bahan plastic Polycarbonate.
Quote:
Quote:
Mengingat begitu banyak bahaya kesehatan yang bisa di timbulkan akibat pemakaian kemasan plastic untuk bahan makanan, maka berhati hatilah sebelum membeli atau menggunakan bahan plastic tersebut.

Terapi lintah Untuk kesehatan

Zaman makin maju dan teknologi kian berkembang pesat. Namun, pengobatan alternatif juga makin beragam. Contohnya seperti yang dilakukan Arkat Gedu, warga Kelurahan Bedahan, Sawangan, Depok, Jawa Barat. Dia menjadikan lintah, binatang melata pengisap darah, sebagai alternatif media terapi kesehatan.

Arkat Gedu memang sengaja membudidayakan lintah. Dia juga yakin lintah dapat menyembuhkan berbagai penyakit.

Cara terapinya pun sangat mudah. Cukup dengan menempelkan lintah di titik tubuh yang dirasakan menderita penyakit selama sekitar dua jam.
Jenis lintah yang bagus untuk pengobatan ialah yang berwarna hitam kecoklatan dan bersih. Lintah mengandung protein dan zat anti pembeku darah, zat ini secara ilmiah disebut hirudin atau hemaphilin, khasiatnya yang utama mencegah zat-zat pembeku darah.

Tak perlu khawatir darah Anda akan habis diisap lintah. Sebab, dari hasil penelitian, seekor lintah hanya mampu mengisap darah manusia tak lebih dari 10 cc. Tertarik mencoba?

Pada kebanyakan penderita mati pucuk (impotens), biasanya urat atau jalan darah disekitar batang zakar ada yang tersumbat atau beku,sehingga zakar tidak tegang, jika batang zakar disapu minyak lintah (lintah oil) dan diurut-urut (lakukan berkali-kalu) makan darah di sekitar zakar menjadi besar.

1. Cara Mengolah Lintah

Lintah biasanya diambil pada musim kemarau, cara menangkapnya dengan abu, atau dititis dengan minyak tanah seterusnya dikeringkan dengan menjemurnya dibawah sinar terik matahari atau di panggang.

Lintah yang sudah dibersihkan digoreng dengan minyak bijan sampai kering kuning kemudian di keringkan. Juga terdapat perbedaan antara minyak lintah asli dan yang tidak.

2. Beberapa Khasiat Lintah

a. Memecahkan darah
b. Melancarkan haid yang tidak teratur
c. Membesarkan dan menegangkan zakar
d. Lintah yang hidup digunakan untuk menghisap bagian tubuh yang sakit seperti gatal- gatal,ruam dan kudis-kudis yang sukar sembuh.

3. Penggunaannya

a. Diminum dalam bentuk serbuk 2 - 4 gram
b. Untuk obat oles seperti minyak lintah (lintah oil), lintah hidup direndam dan diambil cairannya

4. Pantangan
a. Mereka yang lemah badan, kurang darah, yang tidak memiliki darah beku, wanita hamil dilarang menggunkan obat ini.
b. Lintah tidak boleh dicampur dengan garam

Senin, 27 Juni 2011

Manfaat dan kandungan air kelapa untuk kesehatan


ir kelapa merupakan air alamiah yang steril dan mengandung kadar kalium, khlor, serta klorin yang tinggi. Dalam industri makanan, air kelapa dijadikan sebagai bahan bake dalam pembuatan kecap dan nata de coco. Sementara dalam keadaan segar, air kelapa muda merupakan minuman yang menyegarkan.

Sebenarnya, air kelapa telah lama dikenal sebagai sumber zat tumbuh, yaitu sitokinin. Selain itu, air kelapa juga mengandung protein, lemak, mineral, karbohidrat, dan berbagai vitamin (C dan B kompleks) yang dari air kelapa yang bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan adalah sebagai berikut:

1. Air kelapa berkhasiat sebagai diuretik, yaitu untuk memperlancar pengeluaran air seni.
2. Air kelapa muda dicampur dengan sedikit sari jeruk sitrun bermanfaat untuk mengatasi dehidrasi, juga untuk memerangi gangguan cacing dalam perut anak-anak kecil.
3. Susu yang dicampur dengan air kelapa muda amat baik untuk makanan anak. Campuran air kelapa muda tersebut mempunyai khasiat untuk mencegah penggumpalan susu dalam perut, muntah, sembelit, dan sakit pencernaan.
4. Air kelapa muda dapat membantu mengatasi pengaruh racun obat sulfa dan anti-biotika lain, sehingga menjadikan obat-obat tersebut lebih cepat diserap darah.
5. Air kelapa dapat menyembuhkan atau melenyapkan jerawat, noda-noda hitam, kerut-merut wajah yang datang lebih dini, kulit mengering, dan wajah menjadi nampak berseri. Penggunaan dilakukan dengan membasuhkannya pada muka secara kontinu tiap hari.
6. Air kelapa dicampur sedikit madu merupakan tonikum yang murah, tetapi berkhasiat. Ramuan ini merangsang pusat-pusat seksual tubuh dan meniadakan akibat buruk gairah seks yang berlebih.
7. Air kelapa juga baik sebagai obat brokhitis kronis, sembelit, dan wasir.
8. Air kelapa dapat menyembuhkan jerawat. Adapun cara pembuatan ramuannya adalah sebagai berikut: 25 g pasta kunyit dicampur dengan segelas air kelapa dan dibiarkan sernalam, kemudian ditambah dengan 3 sendok teh bubuk cendana merah. Adukaduklah semua bahan tersebut sampai rata, kemudian disisihkan (disimpan) lagi tanpa terganggu selama 3 hari. Ramuan tersebut kemudian disaring dengan tiga lapis kain kasa, disimpan dalam botol, dan digunakan dengan cara dioleskan pada muka dua kali sehari hingga jerawat hilang.
9. Air kelapa berkhasiat sebagai obat luka, gatalgatal, telapak kaki pecah, dan eksim. Adapun cara pembuatan ramuannya adalah sebagai berikut: segenggam beras direndam dalam air kelapa muda bersama tempurungnya sampai beras terasa asam karena peragian, kemudian beras digiling hingga menjadi tepung (bubur halus). Tepung beras tersebut dioleskan setiap hari selama 3 — 4 hari pada bagian tubuh yang sakit.
10. Air kelapa muda dicampur dengan sej umput bubuk kunyit dan air kapur sirih dalam ukuran yang sama, merupakan obat luka bakar dan menghilangkan rasa panas pada telapak kaki dan telapak tangan.
11. Air kelapa muda hijau yang dicampur dengan air jeruk nipis dan diminum secara teratur, berkhasiat sebagai obat penyakit demam berdarah.
12. Air kelapa muda yang diembunkan semalam dan pagi harinya diminum secara rutin setiap harinya dapat membuat suara menjadi lembut dan merdu.
13. Air kelapa hijau yang dicampur dengan 1 sendok teh garam dan digunakan untuk cuci rambut, berkhasiat mencegah tumbuhnya uban.